Saturday 8 June 2019

     Transkip Naskah Film 5 CM beserta Analisisnya






    Gambar terkait
         
    • Judul Film         : 5cm
    • Sutradara         : Rizal Mantovani
    • Produser          : Sunil Soraya
    • Pemeran          : Herjunot Ali, Fedi Nuril, Denny Sumargo, Raline Shah, Igor Saykoji, Pevita Pearce
    • Tanggal Rilis    : 12 Desember 2012 
    • Bahasa             : Indonesia 
    A. Sinopsis
           Lima  remaja yang telah menjalin persahabatan yang cukup lama hingga pada suatu hari mereka berlima merasa jenuh dengan hubungan pertemanan ini, dan akhirnya mereka memutuskan berpisah untuk sementara dan berjanji tidak saling berhubungan dan berkomunikasi satu dengan yang lainnya selama 3 bulan.
           Namun setelah 3 bulan berpisah, banyak kerinduan yang mereka rasakan. Dalam perpisahan singkat itu, mereka menemukan suatu hal yang merubah mereka untuk menjalani hidup lebih baik. Akhirnya mereka putuskan kembali untuk bertemu dan merayakan kembali pertemuan mereka dengan mendaki puncak tertinggi di Pulau Jawa yaitu Gunung Semeru.
    Perjalanan mereka ke puncak Semeru untuk mengibarkan bendera Merah Putih di puncak tersebut tepat pada tanggal 17 Agustus. Sebuah perjalanan yang membuat kelima pemuda ini semakin mencintai Indonesia. Banyak aral melintang dalam perjalanan mereka menuju puncak.

    B. Transkip Naskah Film

      Kami  bersahabat hamper 10 tahun lamanya,kenalkan teman-teman gue pertama teman gue namanya arial, arial itu cowok banget ,keren,baik,dan  teman gue yang kedua ini nama nya ian, diantara kami berlima mamang cumin ia yang dikutuk karna sampai sekarang belum siap deskripsinya.,menurut kami ada 3 kutukan kombo mengapa ian gak lulus lulus  deskripsinya.
    Pertama ian tuh suka banget main game, yang membuat dia lupa dengan waktu, Kedua  ian sukak banget makan mie instan. Yang Ketiga ian tuh suka banget  beli cd bokeb..
    Kenalin temen gua yang ketiga dan yang paling cantik diantara kami berlima yaitu riani dan dimana ada riani disitu juga ada temen gua satu ini yaitu genta, genta adalah seorang manusia dengan mimpinya , genta pernah bilang sama gue, dia akan berdiri diatas sana dengan impiannya. Dan yang terakhir gue zafran , gue manusia paling terkeren ditongkrongan ini , manusia yang percaya dengan impiannya dan mengejarnya , buat gue puisi ,music adalah keindahan dalam hidup gue.
    ( DIMOBIL)
    Ian       : woy,,, kita pada mau kemana lagi nih
    Riani    : noton aja yuk ( melihat kebelakang)
    Genta  :nonton apa, lagi gak ada yang bagus..
    Arial    : tau deh, yang kemaren pada nonton bareng (nyindir riani dan genta )
    Ian       :lo sih yang setiap hari pitnes malah kenak types, mending gue main game setiap hari yang penting sehat walaffiat..
    Arial    : ehh ,, itu juga gara gara lo, lo yang ngajakin gue ngencani abg genduttt…
    Zafran : buset … ngencani abg aje fitness didua tempat..
    Ian       :mending dapet ceweknya
    Arial    :kan lo yang ngacaki gua kingkong..
    Riani    :terus mau ngapai donk ?
    Arial    :udah kerumah gua aja
    Genta  :ahh,bosen
    Ian       :bosen ahh, paling daet singkong keju, sam sirup
    Zafran : ehh, ya bener kerumah bang arial aja . sekalian silatuhrahmi sama bokap ddan nyokap. Ngomong ngomong  dinda ada dirumah kan bang arial.
    Arial    :kapan nyokap gua ngelahirin lo, sejak kapan gue jadi abang lo
    Genta  :colon adek ipar ( sambil tersenyum)
    Arial    : gak mau!!
    Zafran :gue bias kok jadi adek ipar yang baik , yang membuat dinda bahagiah
    Arial    :gak mau!!
    Zafran : ea kakak ipar
    Arial    : apaan sih
    (KETAWA BARENG BARENG   )
    ( SUDAH SAMPAI DIRUMAH ARIAL)
    Zafran             : yuk buruan  , ial adek lo ada dirumah gak ya..
    Arial    : gak tau
    Zafran :aduh sanyang banget  ia ,padahal bang zafran membawa sejuta bunga untuk nya
    Genta : lo kesini sedirian aja, kenapa? Berani kalau ada kita melulu
    Ian       : awas ada bang galak, banting sekali juga ilang badan lo ( sambil memegang pundak arial )

    ( ZAFRAN DAN ARIAL SALING MENATAP )
    (DAN MEREKA BERLIMA MASUK KEDALAM RUMAH)
    Mama : adinda ……
    Adinda : ia ma
    Mama : ini ada temen temen mas ial ,turun sebentar sayang.

    (ZAFRAN MELIHAT DENGAN MUKA BODOH SAAT ADINDA TURUN)

    Adinda  : hai semua, hai bang genta, hai kak riani (cipika cipiki) hai bang ian (senyum ),
     halo bang zafran(senyum)
    Zafran : ian gua dipanggil abang lagi ,,, puitis banget
    Ian       :semua cowok dipanggil abang kali
    Zafran :halo dinda
    Dinda   : habis dari mana ?
    Zafran :habis makan bubur ..
    Dinda   :kok dinda gak diajak ,, oia dinda banyaktugas nih, dinda naik keatas lagi ia ,, daaaaaaa!

    (SEDANG NONGKRONG)

    Genta  : gue punya mimpi, kalau kita punya anak nanti ,kita akan masih nongkrong disini ,                    bareng bereng , gays kayak nya ada yang harus kita omongin deh !!
    Riani    : Ngomongi apan sih ..
    Genta  : kalian merasa bosan gak sih , ia sama kita , kayaknya gini gini aja, selama 10 tahun ini. Entah kenapa gue ingat kata kata ian waktu disekolah dulu, bingung jug ague, kenapa sampai sekarang masih ingat, waktu ian bilang bilang dia gak punya temen lagi selain kita berlima, mungkin perasaan gua aja, tapi gua merasakan hal yang sama !!
    Zafran : sama , gue juga
    Genta  : bener gak sih , mungkin sebaiknya kita engak ketemuan dulu
    Riani    : apa apaan sih ENGAK ( smabil melotot ) gue gak mau..
    Ian       : ia gue  mau , gue pengen nyelesain deskripsi gue, kalian enak udah pada lulus , gue … belum
    Genta  :nahkan , langsung ada sesuatu yang baru yang kita lakuin,
    Zafran :kita keluar aja dulu dari dunia nyaman kita..
    Ian       : gue setujuh banget
    Genta  :gimana riani ? (sambil menangis )
    Zafran :jangan nangis (sambil merangkul riani ) , bukan riani ni masak riani gua cengeng
    Riani    : gua gak mau kehilangan kalian
    Genta  :engak lah rin, gak akan..
    Ian       : kalau arial , ia ia ajakan
    Arial    : (menganguk kepala )
    Ian       : berapa lama
    Zafran : 6 bulan gimana
    Riani    :  ENGAK
    Arial    : 3 bulan aja  deh, gimana ?
    Genta  : jadi selama 3 bulan kedepan kita gak boleh ketemuan, nelpon ,atau pun sms , gimana . pokoknya gak ada komunikasi apapun sampai tanggal 14 agustus..
    Ian       : genta nanti ketemuannya kita dimana , harus dirayain tuh
    Genta  : gua ada rencana nanti gua akan bikin rimender tanggal 14 agustus dihp, nanti pas 14 agustus gua kasih tau aja lewat sms dimana kita ketemuan..
    Riani    : jadi kita gak boleh tau sekarang..
    Genta  : enggak, percayain aja sama gua
    Ian       : berarti malam terakhir kita berlima

    (SETELAH 7 AGUSTUS)

    Genta  sms      : selamat malam semua nya gua kangen banget sama kalian semuanya.. sumpah ! tanggal 14 nanti kita ketemuan distasiun kereta api senin , jam 2 siang  ea , yang harus  dibawa,kalau gak ada minjam ea .. baju hanget yang banyak ,senter dan batre,makanan  dan snek untuk 4 hari , sama kaca mata hitam ,betadin dan obat obat lainnya. Sepatu ,sandal, kalau bias dalam seminggu ini olah raga kecil kecilan ea, apa lagi buat ian , itu aja . sampai ketemu distasiun senin ,jam 2 siang ea gays.. genta yang lagi kangen..

    (14 AGUSTUS DISTASIUN KERETA API SENIN )
    (JAM 2 SIANG )

    Dan bertemu kembali 5 sahabat yang telah terpisah selama 3 bulan lamanya,dan mereka berpelukan bahagish , lalu mereka naik keatas kereta api, asik becanda, dan merayakan kelulusan ian..
    Zafran : negeri ini indah sekali  ya ALLAH , bantu kami menjaganya, amin( didepan pintu kereta api)
    Ian       :sumpah keren banget
    (SAMPAI DIMALANG LALU MEREKA PERGI KETUMPANG )

    Genta  : temen temen lo semua dapat salam dari Indonesia, dan itu mahameru, itu tujuan kita sekarang..
    Ian       : keren banget
    Arial    : 3676 m dari permukaan laut
    Genta : puncak tertinggi dijawa.
    Zafran : puncak itu dan kita semua disini ( sambil menunjuk mata )
    Arial    : disini ia plek ( sambil menujuk mata )

    (BERJANJI)

    Genta  : yang kita perlu hanyalah kaki, yang lebih banyak bergerak dari biasanya, tangan yang lebih banyak berkerja  dari biasanya    
    Ian       :mata yang lebih banyak melihat dari biasanya
    Arial    : leher yang lebih sering melihat keatas dari biasanya        
     Riani   : lapisan tekat yang seribu kali lebih keras dari bagian..
    Zafran : hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya
    Dinda   : serta mulut yang akan selalu berdoa.
    Langkah demi langkah mereka tempuh bersama, sakit satu dan mereka semua merasakannya, bersama sama menikmati pemandangan yang indah ., melewati danau ranukumbolo surganya mahameru, menaiki tanjakan tinggi, tanjakan cinta, menikmati dingginnya embun  dan longsoran batu dan teriak bersama sama kita diMAHAMERU
     C. Analisis Film 5 CM 

    Kisah ini menceritakan persahabatan antara lima pemuda yang bernama Gentayang diperankan Fedi Nuril, Arial (diperankan Denny Sumargo), Zafran (Herjunot Ali), Riani (Raline Shah), dan Ian yang diperankan oleh Igor “Saykoji”. Film ini berdasarkan novel yang berjudul “5CM” karya Donny Dhirgantoro. Resensi ini merupakan sebuah resensi film, jadi tidak dihubungkan dan tidak dibandingkan dengan novelnya. Penilaian yang dilihat dari film.
    Humor, tingkah laku, dan percakapan yang terjadi bisa dianggap sebagai keseharian yang pernah terjadi di dunia nyata, tetapi tetap ada bagian yang memang tidak pantas terjadi di dunia nyata. Riani yang merupakan perempuan sendiri selalu menjadi bagian yang terlindungi daripada teman-temannya. Mereka berlima semuanya telah lulus masa kuliahnya, tetapi hanya Ian yang belum. Ian terlalu sibuk mengerjakan hal lain seperti bermain game, menonton film “blue film” dan suka sekali makan mie pada malam hari. Keunikan perempuan yang paling cantik ini, apabila sedang makan mie bersama teman-temanya ia selalu meminta kuah mie dari temannya. Arial yang memiliki tubuh atletis, bila kenalan dengan wanita lain, selalu grogi dan tidak lupa membawa kecap bila sedang makan mie di sebuah warung. Zafran memiliki keunikan berbeda pastinya, dia seorang yang puitis, dan menyukai adiknya Arial  yang bernama Dinda. Hubungan mereka berdua selalu datar, hanya hubungan jalan di tempat. Genta yang merupakan pekerja rajin dalam perusahaan bersama Riani, diam-diam dia menyukai Riani tapi tidak bisa mengungkapkan perasaannya walaupun mereka sudah kenal lama.
    Pada suatu malam mereka main kerumah Arial, berkumpul ditempat mereka biasa ngobrol dan bersantai. Tanpa disangka-sangka Genta mempunyai sebuah gagasan yang bikin mereka merasa sedih sekaligus bimbang. Genta ingin mereka berlima selama tiga bulan tidak boleh bertemu maupun berkomunikasi dengan cara apapun. Selama itu mereka harus melakukan kegiatan sesuai dengan apa yang ingin mereka capai tanpa berhubungan satu sama lain. Riani merasa dia tidak kuat tanpa mereka semua yang selalu bersama dalam segala kegiatan. Ian setuju, karena dia ingin menyelesaikan skripsinya yang telah lama dia abaikan. Dengan begitu dia bisa fokus akan kegiatanannya dengan menyelesaikan skripsi hingga sidang.
    Kerja keras Ian sempat mengalami cobaan, tetapi Ian tetap tidak menyerah dia terus berusaha karena orang tua Ian telah merestui Ian untuk meneruskan kuliah S2 di Manchester. Ian sempat patah semangat saat dia memberi 300 lembar kuesioner tentang SDM ke salah satu perusahaan. Setelah keluar dari perusahaan tersebut Ian bertemu dengan salah seorang yang bekerja di tempat tersebut, dia ingin meminjam dongkrak pada Ian, dengan raut muka yang putus asa Ian meminjamkan dongkrak miliknya. Kebetulan sekali orang yang meminjam dongkrak ian bekerja dalam mengurus SDM. Cocok seperti kuesioner yang Ian teliti. Dengan begitu Ian memberikan kuesioner miliknya kepada orang tersebut.
    Sementara itu Zafran sibuk menelpon adiknya Arial yang bernama Dinda. Zafran selalu menelpon Dinda dengan obrolan yang itu-itu saja. Ada yang menarik pada scene ini dimana Zafran sedang random chat dengan salah satu teman yang ada di akun curhatnya. Tanpa Zafran ketahui, ternyata Zafran sedang curhat melalui chat tersebut dengan Riani. Pada scene selanjutnya Riani yang sedang di kantor menunggu hujan reda, sedang mengobrol dengan Zafran. Dan obrolan mereka pun sama, mereka merindukan sahabat-sahabatnya.
    Selama satu bulan mereka semua mengalami kegiatan yang tidak biasa. Terutama Arial, pada saat dia sedang nge-gym, dia berhasil kenalan dengan seorang wanita bernama Nindi. Dia berani mengajak Nindi ke villa puncak orang tuanya, tetapi mereka tidak melakukan hal-hal yang negatif.
    Tiga bulan lamanya telah berlalu, Genta menghubungi sahabatnya dan memberitahu mereka melalui sms  bahwa selama seminggu setiap hari mereka harus berolahraga untuk mempersiapkan diri dan memberitahukan kalau mereka nanti akan bertemu di stasiun kereta api senen pada tanggal 15 Agustus. Mereka berkumpul di stasiun kereta untuk keberangkatan menuju tempat rahasia yang Genta janjikan. Mereka semua telah datang, kecuali Ian yang masih dalam perjalanan. Kereta sudah bergerak, Ian pada saat itu baru muncul dan akhirnya berhasil naik ke dalam kereta, walaupun kelelahan mengejar kereta.
    Rasa penasaran mereka akhirnya terjawab, mereka akan mendaki menuju puncak gunung tertingi di pulau Jawa yaitu “Puncak Mahameru”. Mereka tidak hanya berlima, Arial mengajak adiknya Dinda. Berenam mereka mempersiapkan diri dari tempat penginapan hingga perjalanan mendaki ke puncak. Keindahan Mahameru dan sekitarnya begitu menakjubkan. Keindahan alam Indonesia yang memang tidak ada duanya. Sebagai warga negara Indonesia, patut bersyukur atas apa yang Tuhan berikan.
    Pada saat perjalanan menuju puncak Mahameru, disini terdapat jalur yang menanjak yang dinamakan  tanjakan cinta. Jalur ini disebut tanjakan cinta karena bentuk dari tanjakan ini membentuk simbol ‘cinta’. Mitos yang ada pada tanjakan cinta ini, jika pada saat kita menanjak tanpa melihat kebawah dan memikirkan seseorang yang ingin kita miliki, dipercaya keinginan kita akan terwujud. Kelucuan pun terjadi pada scene ini,  Zafran dan Ian langsung mendahului teman-temanya. Zafran yang sedang meikirkan Dinda dan Ian sedang memikirkan bersama Happy Salma. Happy Salma merupakan salah seorang artis yang sangat diidolakan oleh Ian. Tiba-tiba Genta memanggil mereka berdua dari bawah, dengan spontan Zafran dan Ian langsung mengengok kebelakang. Beberapa saat mereka akhirnya sadar, kekonyolan mereka berdua membuat mereka putus asa akan keinginannya.
    Saat menegangkan pun tiba, mereka berlima sudah mencapai kaki Mahameru yang dikenal dengan Arcopodo. disini mereka menyempatkan untuk beristirahat dan melanjutkan perjalanan kembali menuju puncak pada pukul 02:00 WIB. Sebelum melanjutka perjalanan mereka berdoa bersama terlebih dahulu. Suhu di tempat ini sangat dingin, bila tidak banyak bergerak tubuh bisa kaku kedinginan. Pada saat melakukan perjalanan menuju puncak, Arial sempat tidak kuat menahan dinginnya suhu disana hingga hampir saja Arial putus asa untuk melanjutkannya karena hypotermia. Dengan dorongan semangat dari teman-temannya, dia akhirnya bisa melanjutkan pendakiannya. Jalur pendakian yang sangat terjal dan sulit membuat banyak hal yang tidak mereka inginkan terjadi. Saat mendaki halangan pun kembali terjadi, runtuhan bebatuan dari atas mengenai Dinda dan Ian. Dinda mengalami luka disamping kiri bagian bawah teling sedangkan Ian pingsan karena terbentur runtuhan batu yang lumayan besar  dan sangat keras yang ada dihadapannya. Mereka berlima menolong Ian, Genta berusaha membangunkan Ian dengan napas buatannya dan menekan bagian dadanya agar Ian sadar. Karena Ian tidak sadar-sadar mereka mengira bahwa Ian telah meninggal. Zafran yang pada saat itu sangat terpukul karena sahabatnya sudah tiada, dia berteriak memanggil Ian, dan Ian pun sadar dengan kesadaran yang lucu.
    Hasil gambar untuk film 5 cm

    Setelah semuanya sadar dan kuat, mereka melanjutkan kembali pendakiannya dengan semangat yang berkobar. Hingga akhirnya mereka berhasil mencapai puncak Mahameru, puncak tertinggi di pulau Jawa. Sesampainya di puncak Mahameru, mereka berlima mengibarkan bendera merah putih sambil melihat matahari terbit tepat di tanggal 17 Agustus. Dan mereka pun mengucapkan kata-kata yang sangat memberikan semangat kepadan seluruh pemuda Indonesia untuk mencapai keindahan alam Indonesia yang telah Allah ciptakan.

    Berikut ini merupakan penggalan kalimat yang mereka ucapkan sebelum melakukan pendakian:

     Taruh puncak itu di depan kita, dan jangan lepaskan !
    Yang kita perlukan adalah kaki yang berjalan lebih jauh
    dan tangan yang berbuat lebih banyak
    Leher yang akan lebih sering melihat ke atas
    Mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya
    Lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja
    Hati yang akan bekerja lebih keras
    Serta mulut yang akan selalu berdoa
    Dan setiap kali impian dan cita-cita muncul, letakkan di depan kening kita,
    Jangan menempel, biarkan menggantung 5 cm di depan kening,
    Supaya tidak terlepas dari mata kita
    Dan yang bisa dilakukan seorang manusia terhadap mimpi dan keyakinannya adalah
    Ia hanya tinggal mempercayainya. 
      
    Kelebihan dan Kekurangan Film :
    • Kelebihan  : Film ini sangat bagus dari segi cerita, adegan dan pemilihan lokasi. Dengan judul yang simple, namun sangat mengesankan dan memberi banyak pesan moral.
    • Kekurangan : Banyak adegan yang di potong pada saat melakukan pendakian  di   jalur yang sulit. Hanya view yang bagus saja yang diambil.

    Kesan
    Kesan saya terhadap film ini, film ini sangat bagus yang menceritakan tentang persahabatan. Dan dalam film ini banyak menyampaikan pesan moral yang dapat kita terapkan pada kehidupan kita sehari-hari. Menurut saya, film ini merupakan salah satu film terbaik dari seluruh perfilman Indonesia sebelumnya. Film ini sangat bagus untuk ditonton dan bisa dijadikan pembelajaran.
    Category: articles

    Saturday 1 June 2019

    Resensi Film "KETIKA MAS GAGAH PERGI" 


    Category: articles
          

    MENTRANSKRIP NASKAH FILM DOKUMENTER (PEJUANG SENJA)
    Sic Production
    Hasil gambar untuk film dokumenter pejuang senja 
    Category: articles

    Sunday 26 May 2019

    Transkip Naskah Televisi Mountainer We Climb We Clean beserta Analisis Programnya
     Hasil gambar untuk bersih bersih di puncak
    A.    Deskripsi Program
    Kategori program                   : Edukasi, Informasi dan Hiburan
    Media                                     : Televisi
    Format program                     : Dokumenter Wisata
    Judul program                        : Mountaineer “we climb, we clean”
    Durasi program                      : 25 menit (1500 detik)
    Target audien                         : Remaja & Dewasa
    Status ekonomi social            : Menengah keatas
    Karakteristik program            : Taping, Record (Single Camera dan Multi Camera)
    Jam tayang                             : 16:30 – 17:00 WIB
    Alasan jam tayang                 : Pada jam tersebut para pelajar dan pekerja sudah
     pulang beraktivitas dan kembali ke rumah.
    Pengisi Acara                         : Arifin Putra, Raline Shah & Team Semut
    B. Naskah
    Bumper Mountaineer “we climb, we clean”
    SEGMEN 1
    Fade in
    Pagi - INT. (Stasiun TV)
    Cast: Arifin Putra & Raline Shah
    (Host membuka acara dan memperkenalkan program, kemudian mempersiapkan peralatan dan perbekalan untuk pendakian yang aman)
    Arifin & Raline
    Assalamu’alaikum, salam sejahtera untuk kita semua.
    Raline
    Ini episode pertama kita untuk menjelajah dan berburu di gunung, eits tapi kali ini bukan binang ya! Kita itu akan berburu sampah di gunung yang dihasilkan oleh manusia nakal dan tak bertanggung jawab (haha), kita akan mulai perburuan kita dari gunung semeru, bersama aku Raline Shah dan rekan berburu aku…
    Arifin
    …Arifin Putra, dan kita berdua juga akan ditemani oleh team semut dan juga masyarakat di sekitaran gunung yang akan kita daki, yuk kita siap-siap.
    Arifin & Raline
    (mempersiapkan peralatan dan perbekalan untuk pendakian)
    Cut to:
    (timeslapse shot, perjalanan ke bandara untuk menuju tempat pendakian)
    Fade Out
    (Iklan)
    SEGMEN 2
    Fade in
    Siang - INT. (Bandara)
    Cast: Arifin Putra & Raline Shah
     (Host berbicara sambil berjalan keluar dari bandara dan menuju ke mobil)
    Arifin
    Yeaaaaah khirnya tiba juga di Jawa Timuuur!!! Dan sekarang kita cari mobil yang sudah nunggu kita untuk nganter ke lokasi pendakian.
    Raline
    Asli aku si udah ga sabar banget pengen cepet-cepet sampe lokasi.
    Arifin
    Wih kayanya semangat banget nih kayanya?
    Raline
    Aku si semangat terus mau kemana aja juga.
    Cut to:
    Siang - EXT. (kaki Gunung Semeru)
    Cast: Raline, Arifin & Team Semut
    Raline
    Taraaaa… ini dia para semut-semut yang bakal nemenin kita berburu sampah di gunung ini
    Arifin
    Gimana guys kalian siap berburu kali ini?
    Team Semut
    Siaaaaaaappp!!!
    Arifin
    Sebaiknya sebelum kita berburu kita berdoa memohon untuk keselamatan dan kelancaran perburuan kita kali ini, ayo kita mulai perburuan kita.
    Raline
    Mountaineer?!
    Team Semut
    we climb, we cleaaaan!!!!
    (Host dan Team Semut mulai mendaki dan berburu sampah dengan kantung sampah yang sudah dipersiapkan sebelumnya)
    Fade out
    (Iklan)
    SEGMEN 3
    Fade in
    Sore - EXT. (Gunung)
    Cast: Raline, Arifin & Team Semut
    (Setelah Host dan Team Semut mengumpulkan hasil buruan dan tiba di pos peristirahatan mulai mendirikan tenda)
    Raline
    Kayanya waktu udah mulai sore juga nih ga memungkinkan kita untuk melanjutkan perburuan
    Arifin
    Iya saatnya istirahat nih, sekalian kita bangun tenda disini aja kali ya?
    Raline
    Kalo menurut kamu ini tempat yg cocok untuk istirahat aku si oke aja.
    Arifin
    Guys kita istirahat disini aja ya?!
    Besok pagi kita lanjutin lagi perburuan kita.
    Fade in
    Malam - EXT. (Tenda & Api Unggun)
    (Host dan team semut mulai mendirikan tenda dan beristirahat, dan host memasak makanan ala pendaki setelah masakannya matang host menghampiri pendaki professional untuk berbincang tentang pendakian yang aman)
    Arifin
    Gimana pak Endang masakan kami enak ga?
    Raline
    Gimana pak?
    Endang
    Hmm enak juga untuk masakan yang dibuat dialam liar
    Raline
    Masakan pendaki ala koki pak (haha)
    Endang
    (haha) Iya betul-betul
    Arifin
    Oh iya bisa dibilang bapak itu kan bebagai pendaki senior apa tips dan triknya si pak untuk bisa mendaki yang aman untuk para pendaki pemula?
    Endang
    Kalo untuk mendaki gunung itu sebetulnya ga cuma cukup mental aja si masih banyak cara yang harus kalian tau juga seperti: Cek Lokasi Pendakian, lakukan Olahraga Sebulan Sebelum Pendakian, Hanya Barang yang Penting yang Dibawa, Sleeping Bag dan Tenda, Bawalah Jaket / Pakaian Hangat, Memakai Ransel (carrier), Memakai Sepatu Hiking, Perlengkapan Memasak dan Makanan, Perlengkapan obat P3K, Jas Hujan
    Raline
    Diberita itu kan suka banyak orang yg hilang tuh pak kalo untuk tips saat pendakian agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan gimana pak?
    Endang
    Kalo untuk itu si percayakan kepada sang maha pencipta saja ya, tapi tidak luput dari usaha kita juga, pertama sebelum mulai pendakian baiknya kita berdoa terlebih dahulu lalu saat perjalanan kita harus mengikuti track yang sudah ditentukan oleh pengelola pendakian gunung dan harus mematuhi peraturan yang sudah ditentukan dan jika sudah tidak kuat lebih baik beristirahat, jangan berkata sembarangan, berprilaku sembarangan, dan membuang sampah sembarangan itu aja si
    Arifin
    Tuh pemirsa sebetulnya mendaki gunung itu ga boleh sembarangan lho, dan segala hal yang terjadi dalam perjalanan itu akibat ulah kita juga
    Raline
    Betul kata Arifin kita ga boleh sembarangan saat mendaki gunung, apa lagi buang sampah sembarangan!
    Tidur yuk!
    Fade out
    (Iklan)
    SEGMEN 4
    Fade in
    Pagi EXT. (Gunung Semeru)
    (Host dan Team Semut melanjutkan perjalanan dan perburuan sampah menuju puncak mahameru)
    Arifin
    Selamat pagi raline
    (sambil membangunkan raline di tendanya)
    Raline
    Pagi juga fin
    Arifin
    Ayo bangun misi kita masih belum selesai tau, lagian udaranya saying banget kalo dilewatin nih lin
    Raline
    Iya iya bangun sana keluar dulu!
    Arifin
    Awas ya tidur lagi, pemirsa kayanya raline mau dan-dan dulu deh, biasa cewe itu gam au keliatan mukanya jelek di depan kamera
    Raline
    Ayo lanjut ga nih?
    (sambil keluar dari tendanya)
    Arifin
    Lanjut dong, come on guys kita lanjutin perburuan!
    Raline & Arifin
    Mountaineerrrrrrr?!
    Team Semut, Raline & Arifin
    we climb, we cleannnn!!!
    Cut to: Perjalanan menuju puncak
    (Host dan Team semut melanjutkan pendakian sambil berburu sampah yang sudah semakin banyak dikumpulkan, setibanyak dipuncak hasil buruan sampah yang banyak dan medan yang tidak memungkinkan untuk membawa hasil buruan ke puncak maha meru maka hasil buruan pun dikumpulkan sementara dan sebagian team menjaga hasil buruan)
    Raline
    Pemirsa karena naik kepuncak cukup ekstrim jadi hasil buruan kita ditaruh sementara di sini
    Arifin
    Yap, betul pemirsa tapi nanti ada sebagian team yang menunggu disini untuk menjaga hasil buruan kita, takut ada yang nyolong (haha)
    Raline
    Bisa aja deh (haha)
    Cut to: (Puncak Mahameru)
    Cast: Raline, Arifin, Team Semut & Pendaki lainnya
    (melakukan upacara pengibaran bendera merah putih yang di pimpin oleh Arifin dan raline sebagai pengibar bendera, setelah selesai upacara Host berinteraksi dengan pendaki lain membicarakan tentang kebersihan gunung)
    Raline
    Menurut kamu sampah digunung ini memprihatinkan ga sih?
    Pendaki 1
    (Adlib)
    Arifin
    Menurut kamu dapak apa aja deh yg bias timbul kalo kita buang sampah di alam / gunung?
    Pendaki 2
    (adlib)
    Fade out
    (Iklan)
    SEGMEN 5
    Fade in
    Time lapse
    Siang – EXT. (Perjalanan Turun)
    Cast: Raline & Arifin
    (setibanya dikaki gunung semeru hasil buruan team Mountaineer “we climb, we clean” sudah ditunggu oleh mobil pengangkut sampah dinas kebersihan kota setempat dan siap untuk dibuang ke pembuangan sampah yang sudah ditentukan pemda setempat)
    Cut to: Perjalanan pulang ke Jakarta
    (time lapse)
    (setibanya di Jakarta Host me review perburuan kemarin dan menceritakan gunung selanjutnya yang akan diburu dan menutup acara)
    Fade in
    Pagi - INT. (Café)
    Cast: Arifin Putra & Raline Shah
    Raline
    Kemarin itu pengalaman paling seru, aku bias bertualang sambil menjaga alam, dan minggu depan aku masih ingin melakukan hal seperti itu lagi!!!
    Arifin
    Pencinta alam itu bukan Cuma sekedar menjelajahi alam yang masih natural tapi tetap menjaga alam itu senatural dan secantik mungkin!!!
    Raline
    Di episode selanjutnya kita akan berburu di gunung rinjani Lombok so…
    Raline & Arifin
    Sampai bertemu di perburuan kita minggu depan jangan lewatkan yaaa
    Arifin
    Sampai jumpa minggu depan yaaa, see yaa…
    Raline & Arifin
    Mountaineeeeerrr?!!! We climb, we cleaaaaannn!!!
    Fade out
    (Credit title)
    C. Analisis Program
                    Program acara dokumenter wisata ini berisi tentang edukasi dan hiburan yang dikemas dengan pendakian gunung, berburu sampah digunung dan pembersihan lingkungan atau yang sering disebut dengan oprasi semut, pendakian dan oprasi semut ini akan dilakukan oleh host dan team semut di gunung-gunung di seluruh Indonesia dengan pembagian episode satu gunung per episodenya. Program acara ini akan mengajak penonton untuk mencintai, menghargai, dan melindungi alam dan lingkungan sekitarnya, dengan disiarkannya program acara Mountaineer “we climb, we clean” diharapkan para penonton program acara ini dapat meniru dan berbudaya untuk tidak membuang sampah sembarangan tidak hanya di gunung tapi disetiap lingkungan yang mereka singgahi juga. dampak buruk dari budaya membuang sampah sembarangan. Untuk pembagian segmen acara ini dibagi menjadi 5 (lima) segmen, disetiap segmennya akan menyajikan informasi tentang peralatan pendakian, hiburan menarik tentang pendakian gunung, dan edukasi yang lebih menekankan untuk berbudaya membuang sampah pada tempat sampah.
     
    Segmen 1 - Opening Program
    ·         Pembukan acara oleh host.
    ·         Membicarakan tentang gunung yang akan didaki.
    ·         Mempersiapkan peralatan dan perbekalan untuk pendakian yang aman.
    ·         Menuju ke tempat pendakian.
    ·         Comersial break
    Segmen 2 – Memulai Pendakian
    ·         Memperkenalkan team semut dan relawan peduli lingkungan dari masyarakat sekitar pegunungan.
    ·         Memulai Pendakian sambil berbincang dengan salah satu team semut.
    ·         Memulai mendaki dan berburu sampah.
    ·         Comersial break
    Segmen 3 – Istirahat
    ·         Beristirahat dan mendirikan kemah
    ·         Masak atau membuat makanan khas pendaki
    ·         Berbincang tentang pendakian dengan pendaki perofesional
    ·         Comersial break
    Segmen 4 – Menuju Puncak Gunung
    ·         Melanjutkan pendakian dan perburuan sampah
    ·         Tiba dipuncak gunung dan upacara pengibaran bendera
    ·         Membicarakan tentang keindahan alam dan dampak dari pencemaran lingkungan oleh manusia
    ·         Comersial break
    Segment 5 – Turun Gunung
    ·         Turun dari puncak dengan membawa hasil buruan sampah
    ·         Tiba dibawah dan mengangkut hasil buruan sampah dan membuangnya ke tempat pembuangan sampah yang sudah ditentukan oleh pemerintah setempat
    ·         Kembali ke Jakarta dan mencetiakan serunya perburuan sampah di gunung yang sudah didaki
    ·         Mencertakan gunung selanjutnya yang akan diburu oleh team Mountaineer “we climb, we clean”
    ·         Closing dan credit title
     
     
     
    Category: articles